My Social Media Profile :
  • Bimbingan Konseling

    Diklat Pendidik Sebaya Angkatan III Kategori Pelajar dan Mahasiwa - Tahun 2012 yang diselenggarakan atas kerjasama UKM PIK STKIP PGRI Tulungagung dan BKKBN Kabupaten Tulungagung.
  • FORDIMAPELAR 2012

    Tahun 2012, Universitas Madura (Unira) menjadi tuan rumah pelaksanaan Forum Diskusi Mahasiswa Penelitian dan Penalaran (Fordimapelar) se-Jawa Timur.
  • HUT SIK KE-41

    Pagi Sabtu 31 Juli 2010, di depan Sekolah Indonesia Kuala Lumpur (SIK) sekitar jam Sembilan pagi, para siswa, staf, guru, Komite Sekolah, orang tua murid, & para alumni mulai berdatangan memasuki kawasan sekolah untuk menghadiri acara peringatan HUT SIK Ke-41
  • Pembangunan Desa

    Perlunya perencanaan keuangan bagi tiap keluarga di desa yang terintegrasi dengan konsultasi dari pihak yang lebih kompeten seperti wakil dari pemerintah daerah, serta professional dari lembaga keuangan.
  • ALUMNI SIK

    Semoga kedepannya hasil output pendidikan nasional bisa berkontribusi secara nyata di masyarakat. Mewujudkan Generasi Emas Indonesia yang berdaya saing global serta kompeten dalam mengolah local genius.

Artikel Pilihan

Senin, 11 Maret 2013

Mahasiswa Tulungagung

Sadar akan pentingnya pendidikan, semakin hari semakin banyak pemuda di Kabupaten Tulungagung yang meneruskan pendidikan je jenjang yang lebih tinggi, baik di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) atau Perguruan Tinggi Swasta (PTS). Dengan tuntutan dunia kerja dan peningkatan status sosial, dirasakan pendidikan yang hanya tamatan sekolah menengah saja tidak cukup. Sehingga, tiap musim pendaftaran perguruan tinggi, jumlah pendaftar pun semakin banyak, tiap tahunnya naik secara signifikan. Sementara di Kabupaten Tulungagung sendiri, sejumlah PTN & PTS siap menampung calon mahasiswa asal kota penghasil marmer ini. Sebut saja, Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) PGRI Tulungagung, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Tulungagung, Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Diponegoro, ST Muhammadiyah, Universitas Tulungagung (Unita) serta Universitas Terbuka. Kualitas perguruan tinggi tersebut juga tidak kalah bersaing dengan lulusan dari perguruan tinggi luar kota, seperti di Malang dan Surabaya. Buktinya, banyak lulusan perguruan tinggi Tulungagung setempat berhasil lulus dan bekerja, serta memegang peran penting di institusinya. Jadi, kepada pemuda daerah Tulungagung yang ingin melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi, bisa memilih untuk mendaftar ke perguruan tinggi di Tulungagung, selain kualitas yang tidak kalah bersaing, kuliah di kota sendiri akan mempermudah akomodasi (tidak perlu kost), menghemat biaya hidup, lebih fleksibel bagi yang sudah kerja part time (bisa jam kuliah sore), dan pastinya juga bisa menjadi lulusan yang siap terjun dunia kerja profesional.

0 comments: